Senin, 28 Juli 2014

Bursa Saham Asia Terus Bergerak Naik


Bursa saham asia menguat, dengan indeks saham Cina di Hong Kong terus bergerak bullish, sedangkan Treasuries dan minyak tergelincir karena investor menunggu pertemuan Federal Reserve pekan ini.
MSCI Asia Pacific Index naik 0.3 persen pada pukul 12:33 di Tokyo, setelah kenaikan 1.4 persen pekan lalu. Sementara itu, Standard & Poor 500 Index berjangka turun 0.1 persen. Minyak di New York dan London turun setidaknya 0.4 persen. Kedelai dan jagung berjangka melonjak setidaknya 0.9 persen.
AS akan melaporkan kegiatan pelayanan dan penjualan rumah yang tertunda hari ini sebelum The Fed bertemu untuk membahas kebijakan moneter, sementara Goldman Sachs Group Inc mengatakan pekan lalu bahwa naiknya imbal hasil dapat memacu koreksi di saham global dan obligasi selama tiga bulan ke depan. Perusahaan industri di China melonjak setelah terakhir sejak September, menurut data kemarin. Israel kembali ofensif terhadap militan Hamas di Jalur Gaza, sementara AS mengatakan memiliki foto penembakan Rusia ke Ukraina.
Hang Seng China Enterprises Index naik 1 persen hari ini, setelah melonjak 5.3 persen pekan lalu, terbesar sejak Maret. Indeks Hang Seng naik 1 persen sedangkan Shanghai (SHCOMP) Composite Index melonjak 2.1 persen.
The S & P / ASX 200 Index (AS51) sedikit terkoreksi di Sydney, sedangkan indeks Kospi Korea Selatan naik 0.6 persen. Sedangkan pasar di Indonesia, Malaysia dan Singapura tutup karena hari libur.
Source : Bloomberg.com
Info di atas sebenarnya bisa menambah beberapa juta rupiah di daftar asset Anda. Belum tau caranya? Yup.. Salah satunya lewat trading forex.. belajar di sini aja, 100% gratis.
Udah ahli tapi tidak berani trading besar-besaran karena pakai broker luar negri? Kalau broker lokal, komisi nya besar banget? Coba dulu di demo account dengan KOMISI TERMURAH! Coba rekomendasi demo accountnya disini ya:

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by SmartradeForex - Free Demo Akun | ForexIMF.com